BAHAN
Untuk 4 porsi
- 40 g Kacang Lentil Merah Amerika
- 400 g Dada ayam, potong dadu 1.5cm
- Bubuk Kari sebagai penambah rasa
- Garam secukupnya
- Gula secukupnya
- 30 ml Minyak Annatto
- 50 g Serai, batang 5 cm, tumbuk
- 50 g Bawang Merah, cincang
- 800 ml Santan
- 50 ml Pasta Minyak Kari
- 50 g Cabai, cincang
- 200 ml Kentang, potong dadu 1.5cm
- 50 g Wortel, potong dadu 1.5cm
- 50 g Buncis, potong 1.5cm
- 100 g Brokoli Hijau dalam kuntum kecil
- 50 ml Santan Asli
- Lada Hitam Bubuk sebagai penambah rasa
- Bumbu bubuk sebagai penambah rasa
CARA MEMBUAT
- Cuci Kacang Lentil Merah Amerika, tiriskan.
- Bumbui ayam dengan garam, gula dan bubuk kari.
- Randam kentang, wortel, buncis sebentar dalam air mendidih hingga hampir lunak.
- Panaskan minyak annatto, lalu tumis serai dan bawang merah cincang sampai harum.
- Masukkan ayam, tumis hingga matang.
- Tuangkan 800ml santan dan minyak kari.
- Masukkan cabai cincang, kentang, wortel dan buncis, lalu masak dengan api kecil selama 2 menit.
- Tambahkan Kacang Lentil Merah Amerika yang sudah direndam dan kuntum brokoli, masak dengan api kecil selama 2 menit.
- Tuangkan 50ml santan, didihkan.
- Susun di p[iring saji, lalu hiasi dengan daun mint atau daun kemangi Thailand.
Catatan:
- Jika ingin kari yang kental, gunakan tepung kanji sesuai selera.
- Sajikan dengan “Banh Mi”. (Roti baguette kecil Vietnam)