Bahan
Untuk 4 porsi
1kg (4 porsi) Mie Kacang Polong Hijau Amerika
Bahan untuk Saus:
200ml Kaldu ayam atau Kaldu Sayur ringan
30ml Kecap
20gm Bumbu Miso Putih
20ml Minyak Wijen Hitam
10ml Cuka Beras
10ml Mirin
5gm Sirup Gula Kental
Bahan untuk Topping:
8 Irisan Streaky Bacon
150gm Selada Romaine (baby romaine lebih disukai)
4 Onsen Tamago (Telur Rebus Halus ala Jepang) or Telur Rebus biasa.
5gm Irisan Daun Bawang Hijau
10gm Katsuobushi (Bonito Flakes)
Cara membuat
Cara membuat Topping:
- Tumis bacon sampai lemaknya hilang, berwarna coklat merata dan sangat renyah.
Tiriskan dengan kertas penyerap, lalu sisihkan (simpan lemak bacon untuk penggunaan selanjutnya).
Pada panci yang sama tumis perlahan selada Romaine.
Gulung dan sisihkan.
Siapkan telur rebus.
Cara membuat Saus:
Campurkan kaldu, kecap, bumbu Miso, minya wijen, cuka, mirin dan sirup pada sebuah mangkuk.
Masukkan 20ml lemak bacon sambil diaduk.
Sisihkan.
Cara Penyelesaian:
Masak mie Kacang Polong Hijau Amerika dengan air garam.
Tiriskan cepat dan masukkan saus.
Pindahkan mie Kacang Polong Hijau Amerika yang sudah diberi saus ke piring saji.
Hias dengan bacon renyah, selada romaine tumis, telur Onsen, daun bawang dan bonito flakes.
Sajikan segera.